Maros, kabar polisi online -- Aksi ugal-ugalan dan balap liat setiap malam terjadi di jalan Asoka depan gedung serba guna, hampir setiap malam para pemuda melakukan aksi balap liar.
Aksi ugal-ugalan para remaja ini sangat meresahkan para pengguna jalan, bahkan hampir tiap malam ada insiden kecelakaan dijalan tersebut.
Sama yang terjadi malam ini,Sabtu ( 21/1/2023 pihak kepolisian melakukan operasi terhadap para remaja yang lagi asyik balapan liar, pihak polisi berhasil mengamankan beberapa motor yang diduga digunakan balap liar.
Dari beberapa motor yang berhasil di amankan salah satunya motor ber plat merah milik Pemkab Maros warna biru nopol DD.3469.D.
Kasat lantas polres Maros AKP. Suprianto yang dihubungi lewat Whatsnya mengatakan, tindakan anggota polisi dilapangan untuk menertibkan para pengendara yang melanggar itu memang sudah menjadi atensi pimpinan.
"Terutama kategori balap liar, itu tidak bisa ditolerir, apa lagi pengendaranya masih dibawah umur, karena selain membahayakan diri sendiri juga bagi pengendara lain, itu harus ditindak," tegas kasat.
Terkait adanya' motor berplat merah yang terjaring oleh petugas, itu tidak ada pengecualian, tetap harus ditindak tegas sama dengan kendaraan lain, bahkan motor tersebut akan kami laporkan kepada pihak Pemkab Maros.
"Kami menghimbau kepada orang tua, agar jangan biarkan anaknya yang masih dibawah umur untuk berkendara, karena sangat rentan terjadi kecelakaan," ujar Supriyanto kasat lantas polres Maros.
Laporan : Herman.